Silaturahim Lebaran 2021 : “Tetap Taat Prokes”

Cirebon, 17 Mei 2021 merupakan hari pertama masuk kerja setelah menjalani libur lebaran dari tanggal 12 Mei 2021. Awal masuk kerja tentunya harus tetap bersemangat menjalani aktivitas seperti sedia kala. Seperti tahun-tahun sebelumnya, tradisi awal masuk setelah libur lebaran kita mengadakan acara halal bi halal. Acara halal bi halal sendiri merupakan rangkaian bentuk silaturahim saling memaafkan kepada saudara-saudara kita dan sebagai wujud suka cita kita setelah merayakan hari kemenangan Idul Fitri. Akan tetapi kegiatan halal bi halal tahun ini tentunya tidak seperti tahun-tahun sebelumnya yang bisa berkumpul bebas tanpa jarak dan bisa berjabat tangan. Tahun ini di masa pandemi Covid-19 yang masih ada tentunya kita harus tetap mematuhi protokol kesehatan. Oleh sebab itu acara halal bi halal tahun ini tetap dilaksanakan dengan patuh protokol kesehatan, tetap menjaga jarak dan selalu mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer.

Wujud silaturahim tentunya sangat bermanfaat untuk menjaga hubungan baik kita dengan sesama makhluk Allah SWT. Saling memaafkan serta mempererat tali persaudaraan kita sehingga hubungan kita sebagai makhluk Allah SWT dapat berjalan harmonis. Kami dari keluarga besar jurusan Pendidikan Agama Islam mengucapkan Minal Aizin Wal Faizin Mohon Maaf Lahir dan Batin. Semoga amalan ibadah kita di bulan Ramadhan tahun ini membawa keberkahan serta kita dapat berjumpa kembali di Ramadhan tahun berikutnya. Tidak lupa pula do’a kita semua untuk pandemi covid-19 agar segera berlalu. Semoga kita semua selalu diberikan kesehatan dan keberkahan oleh Allah SWT.

Dokumentasi Halal bi halal Jurusan Pendidikan Agama Islam

 

Scroll to Top