Rapat Dosen Jurusan PAI Semester Genap T. A. 2019/2020

Cirebon, 18 Februari 2020 Proses perkuliahan semester genap segera menyapa civitas akademika IAIN Syekh Nurjati Cirebon. Tidak terkecuali Jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI) berupaya untuk melakukan proses perkuliahan dengan persiapan maksimal. Proses yang optimal, di awali dengan mempertemukan kesefahaman dan saling kerjasama.
Dalam mewujudkan tujuan tersebut, maka Jurusan PAI mengadakan rapat berkala pada awal semester genap ini. Rapat tersebut dihelat pada hari Selasa, 18 Pebruari 2020, jam 10.00-12.00, yang bertempat di Kedai ANNIDA, Rumah Makan KEDAI ANNIDA Jl. Wanagati/Sekar kemuning no. 72 kelurahan Karyamulya, Kota Cirebon.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Wakil Dekan 1 FITK, Bapak DR. H. Suteja, M. Ag. ‘Semua dosen diharapkan mempunyai karya ilmiah yang bisa dibaca atau dinikmati oleh masyarakat akademik sehingga sebaran dan diseminasi keilmuan senantiasa berjalan’, mengawali sambutannya. Ditambahkan pula dalam sambutannya bahwa karya ilmiah dosen merupakan parameter kualitas akademiknya. Dan manfaat praktis berikutnya adalah bisa dipakai dalam memenuhi syarat kenaikan pangkat.
Pada rapat tersebut, Ketua Jurusan, Bapak DR. H. Iwan, M. Ag, menyambut baik arahan dan motivasi yang disampaikan Wakil Dekan 1, seraya menambahkan informasi beberapa hal terkait proses akademik yang akan dilaksanakan pada semester genap di Jurusan PAI, yaitu pelaksanaan perkuliahan sesuau jadwal yang sudah diedarkan, tim akreditasi yang harus sudah mulai mengisi borang akeditasi 9 standar, perhatian dan dorongan untuk mahasiswa semester akhir dalam menyelesaikan tugas akhir skripsi, pembinaan bakat dan kompetensi mahasiswa.WhatsApp Image 2020-02-21 at 11.57.12

Dokumentasi Rapat 

WhatsApp Image 2020-02-23 at 10.20.13 (1)

Dokumtasi Rapat 18 Februari 2020

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top