Kuliah Online Dampak Virus Covid-19

Cirebon, 8 April 2020, Pada Bulan Maret 2020 awal, Indonesia memulai perperangan untuk menghadapi pandemi Virus Corona (Virus Covid 19) yang mulai masuk di Indonesia. Tentunya dengan masuknya pertama kali Virus Corona (Virus Covid 19) di Indonesia akan memberikan dampak secara tidak langsung untuk negara Indonesia yang paling terasa adalah dampak dari Perekonomian, Selain dari perekonomian pendidikan pun menjadi imbas terbesar, anak-anak tidak sekolah semua kegitan di lakukan di rumah saja, untuk memutus mata rantai pertumbuhan Virus.

Dilingkungan IAIN Syekh Nurjati langsung cepat tanggap akan adanya wabah ini dengan membuat Surat Keputusan Rektor untuk para mahasiswa dan Dosen Untuk memberikan Mata Kuliah Melalui Online Atau Kuliah Daring (Kuliah Jaringan) mahasiswa dapat mengikuti kuliah tersebut sesuai dosen yang memberikan materi perkuliahn.

Jurusan Pendidikan Agama Islam IAIN Syekh Nurjati Cirebon mengadakan kuliah Online dengan menggunakan, Google Classroom, Whatsap Grup, Allhamdullah untuk jurusan Pendidikan Agama Islam tidak mengalami kendala yang begitu besar karena para Dosen sudah pernah melakukan Perkuliahan Online atau Daring sebelum wabah ini terjadi yaitu ketika PPG jadi para dosen tinggal mengembangkan program yang ada dengan penyusuain mata kuliah yang di ampuh oleh masing-masing dosen.

Semoga wabah Covid-19 ini cepat berakhir dan bisa melalukan aktivitas seperti biasa Semoga Allah Mendengar Do’a-Do’a Kita akan apa yang menimpa bangsa kita sekarang ini. Amiiin..

Salah Satu Bentuk Kuliah Online atau Daring
Ibu Siti Maryam Munjiat S,.S M.Pd.I sedang memberikan kuliah Online

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top