Cirebon, 5 November 2021 Jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI) IAIN Syekh Nurjati Cirebon mengadakan workshop penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) denga para guru PAI di pondok pesantren Al- Sighor Gedongan Cirebon, Workshop ini di mulai pada tanggal 10 Oktober 2021 yang bertempat di pondok pesantren Al-Sighor kegiatan workshop dihadiri langsung oleh Abuya KH. Bisri Imam, M.Ag selaku pimpinan pondok pesantren Al-Sighor Gedongan, Ketua Jurusan PAI IAIN Syekh Nurjati Cirebon Dr. H. Iwan, M.Ag serta dosen-dosen di lingkungan jurusan PAI IAIN Syekh Nurjati Cirebon.
Agenda Pengabdian kepada Masyarakat ini diisi dengan workshop Penyusunan RPP dan perangkat pembelajaran PAI dan Workshop ini di tujukan kepada guru PAI di lingkungan lembaga pendidikan Al-Sighar berkolaborasi dengan Pesantren Al-Sighor Gedongan, Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang diisi workshop kurikulum ini rencananya akan dilaksanakan setiap hari Jumat menjadi 4 kali pertemuan. Workshop ini dilaksanakan secara berkelanjutan agar para dosen dilingkungan jurusan PAI dapat melakukan pendampingan kepada guru-guru PAI di pondok pesantren Al-Shigor.
Kegiatan Workshop kurikulum ini pertama kita laksanakan dalam rangka kerjasama antara Jurusan PAI dengan PP. Al-Sighor dalam rangka pengabdian kepada masyarakat agar guru PP. Al-Sigor serta untuk proses penguatan dan pengembangan pengetahuan tentang penyusunan RPP merupakan hal yg urgen dalam pendidikan. Selain itu, pimpinana pondok pesantren Al-Sighor, Abuya Bisri Imam berharap adanya workshop ini dapat membantu para guru dalam pengembangan kurikulum, agar 7 komitmen pembentukan karakter pesantren yang meliputi perilaku yang baik, kemandirian, intelektualitas & profesionalitas, hidup untuk pengabdian, peduli akan perkembangan, kebersamaan, dan patriotisme dapat di realisasikan dalam proses pembelajaran melalui pengembangan kurikulum dan penyususnan RPP.